Apa Bisa Mahasiswa Hukum Lulus 3,5 Tahun dengan Pengganti Skripsi?

hukum.umsida.ac.id – Skripsi seringkali menjadi momok bagi mahasiswa semester akhir, karena skripsi merupakan salah satu syarat untuk mendapatkan gelar sarjana, akan tetapi setelah surat keputusan rektor nomor 168/II.3.AU/02.00/I/KEP/IX/2021 (diperbarui tahun 2023) tentang Penetapan Kegiatan Alternatif Sebagai Pengganti Tesis/Skripsi/Tugas Akhir diterbitkan, mahasiswa Umsida semakin bersemangat untuk menggapai gelar sarjana.

Dilansir dari website umm.ac.id, Umsida merupakan salah satu perguruan tinggi yang paling lama menerapkan kebijakan lulus dengan pengganti skripsi, terdapat juga Universitas Padjajaran (UNPAD), Universitas Brawijaya (UB), Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Universitas Muhammadiyah Surabaya, dan lain sebagainya.

Surat Keputusan tersebut berisi tentang beberapa karya yang bisa dijadikan syarat kelulusan mahasiswa sebagai pengganti skripsi dan tesis. Beberapa karya tersebut adalah Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM), Magang Kerja Industri, karya seni monumental/desain monumental/teknologi tepat guna, penulisan artikel ilmiah yang dipublikasikan pada jurnal ilmiah atau prosiding ilmiah.

Muhammad Asrul Maulana, S.H, mahasiswa program studi hukum Umsida angkatan 2020, yang akan segera menempuh pendidikan S2 di Universitas Airlangga (UNAIR), berhasil lulus menggunakan jalur altenatif pengganti skripsi, yaitu berupa penulisan artikel ilmiah yang dipublikasikan pada jurnal ilmiah SINTA 2 pada tahun 2023. Artikel ilmiah tersebut merupakan hasil penelitian dari ISS MBKM Internal Umsida.

Foto pribadi M. Asrul Maulana, S.H.

“Sangat menarik, topik yang diangkat terkait skema transaksi tanah virtual bebasis blockchain. Penelitian Asrul juga mengkaji hubungan hukum antar para pihak yang terlibat di dalamnya. Pembimbingnya pak Tanzil Multazam, S.H., M.Kn, yang sangat kompeten dibidang IT dan blokchain.”  Ujar Dr. Noor Fatimah Mediawati, S.H, M.H, yang menjabat sebagai kaprodi hukum Umsida sampai tahun 2024.

Dr. Noor Fatimah Mediawati, S.H., M.H, membagikan tips agar mahasiswa bisa lulus tepat waktu, yaitu dengan menulis artikel ilmiah pada semester 5, tidak ada pengulangan pada setiap mata kuliah, sungguh-sungguh dalam menjalani setiap prosesnya, karena prodi telah mendesain kurikulum untuk mahasiswa bisa lulus tepat waktu. Dosen hukum perdata tersebut juga menambahkan, bahwa mahasiswa yang tidak lulus tepat waktu kebanyakan masih stagnan di skripsi atau masih mengulang mata kuliah.

Lulus tepat waktu merupakan suatu kebanggaan yang tidak hanya dirasakan oleh mahasiswa itu sendiri, akan tetapi para dosen di program studi, teman-teman di kampus, khususnya orang tua juga akan merasa bangga. Lulus tepat waktu juga menjadi bukti atas rasa syukur kita, karena telah mendapatkan kesempatan belajar hingga tingkat perguruan tinggi.

Wawancara dengan Dr. Noor Fatimah Mediawati, S.H., M.H.

Jala Puspita N / Zidane Heri S

Bertita Terkini

Hima Hukum Resmi Dilantik: Bersinergi dalam Mencetuskan Program Kreativitas Mahasiswa
November 9, 2024By
Seminar Prodi Hukum Umsida Bersama Kemenkumham
November 1, 2024By
Dari Ruang Kelas ke Pentas Nasional: Perjalanan Prestasi Zhafira Ramadhani
October 30, 2024By
Penampilan Prodi Hukum di Fortama Fakultas
September 20, 2024By
Ketidakadilan dalam Putusan Hakim Terkait Hukuman Pelaku KDRT: Analisis Kasus di Sidoarjo
September 13, 2024By
Studi Dosen Hukum: Analisis Putusan Hakim pada Kasus KDRT Ketidakadilan dalam Penjatuhan Hukuman
September 10, 2024By
Dosen Hukum Umsida Soroti Implementasi Permenkumham No. 23 Tahun 2022 dalam Penanganan Dugaan Pelanggaran HAM
September 6, 2024By
Civitas Academica, Disabilitas, dan Pilkada 2024
September 3, 2024By

Prestasi

Mahasiswa Hukum Sabet Juara 1 Lomba Debat Semarak 60th IMM
March 15, 2024By
Mahasiswa Hukum UMSIDA Ikut PMM-DN 2024
January 30, 2024By
Mahasiswa Hukum Borong Prestasi Lomba Video Sido Resik 2023 & Lomba Duta Pepelingasih 2023
December 27, 2023By
Mahasiswa Hukum Peroleh Karya Tulis Ilmiah Nasional Terbaik Dalam Ajang Call For Paper Formosa Publisher 2023
December 1, 2023By
Mahasiswa Hukum Juara 2 KTI ICAEC 2023
November 1, 2023By
Sembilan Mahasiswa Prodi Hukum UMSIDA Lolos MBKM ISS PKKM KEMENDIKBUDRISTEKDIKTI
October 31, 2023By
Dua Mahasiswa Hukum FBHIS UMSIDA Lolos Jurnal Terindeks Scopus!! Gak Bahayaa Taa?
October 30, 2023By
Mahasiswa Hukum Juara 2 Nasional Kategori Artikel Festival Literasi Pendidikan Nasional
October 15, 2023By