Pada Jum’at 16 Juni 2023, Prodi Hukum bekerjasama dengan Burapha University Thailand mengadakan kelas internasional matakuliah Hak Kekayaan Intelektual ( Intellectual Property Rights ). Pada kesempatan tersebut, Bapak M. Tanzil Multazam, SH., M.Kn memberikan materi dengan judul ” Understanding IP Law and Blockchain Business (NFT, Smartcontract, DeFi, and Crypto-asset) dan didampingi oleh dosen dari burapha university yaitu Mr. Tanapat. Peserta dalam Internasional Class merupakan mahasiswa prodi hukum FBHIS UMSIDA semester 4 A1 dan Mahasiswa burapha university yang total keseluruhannya adalah sejumlah 100 Mahasiswa.
Pada internasional class, Pak Tanzil Multazam menyampaikan bahwasanya pada era saat ini perkembangan budaya masyarakat sudah memasuki era digital, tidak terkecuali dalam dunia bisnis termasuk juga didalamnya terkait dengan hak kekayaan intelektualnya. dalam dunia digital dikenal dengan yang namanya bolckchain, yaitu suatu sistem atau tekhnologi yang digunakan untuk menyimpan suatu data menggunakan kriptografi dimana data tersebut ter desentralisasi. untuk lebih lengkap silahkan kunjungi youtube dibawah ini.
Link Youtube : https://youtu.be/1gZ23SN0_9w
Materi : Download materi